Masih pakai sendok garpu plastik? Yuk kita beralih alat makan ramah lingkungan pakai ulang! Bisa kamu bawa berpergian kemana saja. Dengan cutlery kit ini, kamu dapat mengurangi penggunaan produk sekali pakai. 10% keuntungan dari produk TWNSECO ini akan didonasikan untuk program konservasi laut.
Tahukah kamu? Sedotan dan alat makan plastik ternyata menjadi salah satu penyumbang sampah plastik terbesar di dunia. Dilansir National Geographic, setiap tahunnya terdapat jutaan ton limbah plastik yang hanyut terbawa arus hingga ke laut.
Selain membuat lingkungan kotor dan tercemar, sampah itu tentu saja sangat berbahaya bagi kelestarian biota laut. Banyaknya sampah plastik, termasuk alat makan plastik, sedotan, seringkali tersangkut ke badan penyu, ikan, hingga anjing laut, bahkan termakan sehingga membuat banyak hewan laut mengalami keracunan.
Bahan stainless steel sangat cocok untuk kamu yang ingin memiliki alat makan yang awet dan dapat digunakan dalam waktu lama. Sesuai namanya, alat makan ini terbuat dari bahan stainless steel yang dibentuk sedemikian rupa. Bahan stainless steel inilah yang membuat alat makan awet dan lebih aman digunakan untuk minuman dingin atau panas. Selain itu, bentuknya yang kokoh membuat Alat Makan Ramah Lingkungan ini cocok dibawa saat travelling tanpa harus takut akan rusak atau patah.
Dari sekian banyak alternatif bahan, Mengapa stainless steel banyak direkomendasikan para ahli?
- Bebas BPA
- Lebih awet (Tidak mudah patah atau bengkok)
- Aman untuk dipakai berulang kali
Ingin tahu lebih banyak tentang gaya hidup yang bisa menyelamatkan bumi kita, baca disini ya!
Reviews
There are no reviews yet.